Babinsa Koramil 18 Ngluwar, Memantau Harga Minyak Goreng Di Pasar

    Babinsa Koramil 18 Ngluwar, Memantau Harga Minyak Goreng Di Pasar
    Serda Agus Dwi S, Memantau Perkembangan Harga Bahan Pokok Ke Pedagang

    MAGELANG, - Babinsa Koramil 18 Ngluwar Kodim 0705 Magelang Serda Agus Dwi Susanta  memantau langsung, pergerakan harga maupun ketersediaan minyak goreng(Migor), yang ada di wilayah. Kemarin rabu (22/06)

    Kegiatan pembinaan teritorial Koramil 18 Ngluwar, merupakan tugas pokok setiap Babinsa disetiap wilayah guna membantu kesulitan ataupun pelayanan masyarakat sebagai bentuk kepedulian aparat kewilayahan terhadap warga yang ada di Kec Ngluwar Kabupaten Magelang.

    Disela-sela pamantauan harga minyak goreng ke salah satu pedagang Babinsa Desa Bligo mengatakan, bahwa hari ini kami mengecek langsung ke lapangan untuk memastikan ketersediaan Minyak goreng dan bahan pokok lainya, Mudahan mudahan dengan diadakannya pemantauan dengan aparat pemerintah Desa, dapat memberikan dampak yang berarti dengan suasan saat ini, terutama bagi kalangan ibu rumahtangga yang kesehariannya menggunakan bahan pokok serta minyak goreng untuk kebutuhan setiap hari" Terang Serda Agus.

    Danramil Ngluwar Kapten CPL Bambang Masrukin dikesempatan yang sama,  memerintahkan seluruh Babinsa Koramil 18/Ngluwar untuk terus memantau perkembangan harga minyak goreng curah dan kemasan, sesuai dengan instruksi komando atas bahwa komando kewilayahan khususnya Koramil agar selalu mengecek ke pedagang.Hal itu ditujukan sebagai bentuk upaya dalam memberikan kenyamanan masyarakat. Tentunya dengan kehadiran Babinsa akan berdampak positif, sehingga pedagang maupun pembeli akan merasa tenang serta nyaman. Dan tentunya kita pastikan ketersediaan bahan pokok dipasaran tetap ada" imbuh Danramil.

    Dalam arahannya, Danramil 18/Ngluwar Kapten Cpl Bambang Masrukin menekankan kepada anggotanya, agar dalam melaksanakan kegiatan memantau harga dan ketersediaan Minyak goreng dipasaran selalu berkoordinasi dengan Forkopimcam Ngluwar sebagai bentuk sinergitas dalam menjalankan tugas kewilayahan " tutup Danramil.

    Gunawan: Pendim 0705/ Mgl

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Dankodiklat TNI AD Gowes Ke Wilayah Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Jaga kebugaran Anggota Kodim, Melaksanakan...

    Berita terkait