Danramil Secang Pimpin Upacara Pemancangan Bambu Runcing

    Danramil Secang Pimpin Upacara Pemancangan Bambu Runcing
    Danramil 05/Secang, Kapten Arm Jumianto saat melaksanakan pemancangan bambu runcing

    MAGELANG - Danramil 05/Secang, Kapten Arm Jumianto menjadi Irup dalam Upacara Pemancangan Bambu Runcing di Pusara Almarhum Anggota LVRI yang juga pejuang kemerdekaan Republik Indonesia, Soeroso.

    Adapun kegiatan pemancangan bambu runcing bertempat di Makam Dusun Rejoso, Desa Jambewangi, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang. (Senin/20/2/2023) .

    Ditemui di lokasi Kapten Jumianto menuturkan, kegiatan ini merupakan wujud nyata dalam menghormati dan menghargai jasa-jasa Almarhum Bapak Soeroso atas pengabdiannya yang patut kita teladani. Selain itu juga untuk memberikan semangat kepada generasi muda kita.

    "Kegiatan ini merupakan wujud nyata dalam menghormati dan menghargai jasa almarhum, disisi lain juga akan memberikan rasa kebanggaan tersendiri bagi para ahli waris sehingga masyarakat akan mempunyai kepercayaan yang tinggi terhadap pemerintah Republik Indonesia, " ujarnya.

    Danramil juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta upacara pemancangan bambu runcing di pusara Almarhum Anggota LVRI Soeroso yang semasa hidupnya selalu memegang teguh setiap prinsip-prinsip perjuangan dalam mewujudkan cita-cita bangsa dan negara.

    "Marilah kita sama-sama berdoa kehadirat Allah SWT, semoga perjuangan almarhum semasa hidupnya menjadi amal yang baik dan diampuni segala dosa dan kesalahannya serta diterima dan ditempatkan ditempat yang layak disisi Allah SWT, " ucapnya.

    Pen0705/R-05

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Anggota Koramil 17/Salam Jadi Pembina Upacara

    Artikel Berikutnya

    Dandim Magelang Kunjungi Koramil Borobudur...

    Berita terkait